8/3/2025-LUBUK LINGGAU Sum Sel Wali Kota Lubuk Linggau, H Rachmat Hidayat didampingi tim safari ramadhan pemkot Lubuk Linggau laksanakan safari ramadhan di Masjid At Tawab, Kelurahan Cereme Taba, Kecamatan Lubuk Linggau Timur II.
Dalam sambutannya, H Rachmat Hidayat mengajak masyarakat untuk menghilangkan perbedaan saat pelaksanaan pemilihan kepala daerah pada November 2024 lalu.
“Mari kita sama-sama menyatu untuk membangun kota Lubuk Linggau, “ ungkapnya.
Kemudian wali kota yang akrab disapa Yoppy ini juga menghimbau di bulan suci ramadhan ini, saat melaksanakan ibadah khususnya bagi masyarakat yang pergi ke masjid untuk tarawih bersama keluarga hendaknya mengecek kondisi rumah terlebih dahulu.
“Seperti kompor, di cek betul-betul jangan sampai masih menyala, cek seluruh kondisi rumah sebelum berangkat ke masjid,” katanya.
Dimusim hujan seperti saat ini, banyak beberapa kejadian seperti banjir. Untuk itu, ia kedepan akan memanggil kepada seluruh pengembang perumahan atau tanah kavlingan supaya bisa memikirkan aliran air di tempat yanga akan dijual ke masyarakat sehingga meminimalisir terjadinya banjir saat musim hujan. “Mungkin nanti akan kita buatkan peraturan wali kotanya,” tandasnya.(Hazam*)
Posting Komentar